Bordir Sweater Bank BNI 46
Selain sablon kaos, kami juga memproduksi sweater atau jaket. Ini adalah Jaket atau sweater hoodie yang kami produksi untuk karyawan Bank BNI 46. Model jaket atau sweater seperti ini disebut hoodie (berasal dari kata “hood” yang berarti tudung) karena ada penutup kepalanya. Hoodie ini terbuat dari bahan cotton fleece. Ini adalah jenis bahan yang permukaannya berbulu lembut, tebal, dan hangat untuk dipakai. Hoodie ini cocok untuk dikenakan pada udara dingin, maupun sebagai pelindung panas. Pada bagian dalam hoodie dipasang kain furing untuk membuat hoodie semakin nyaman dipakai.
Design sweater ini cukup sederhana. Pada bagian dada dicantumkan logo BNI 46 dengan cara di-bordir. Hasilnya adalah hoodie nampak ekslusif dengan logo yang menonjol di bagian dada. Bagi Anda yang ingin membuat jaket atau sweater atau hoodie semacam ini, baik untuk kantor, kelas, maupun komunitas, silahkan jangan ragu untuk hubungi kami selalu.
Tinggalkan Balasan