Design Sablon Kaos untuk Komunitas Otomotif dan Event Touring

Banyaknya komunitas otomotif yang berkembang saat ini menuntut masing-masing komunitas untuk tetap eksis dengan identitas kebanggaannya.  Selain itu, sebuah komunitas otomotif juga harus bisa menunjukkan ciri khasnya yang unik sebagai simbol kebersamaan dalam satu komunitas.  Salah satu cara yang cukup efektif untuk menunjukkan kebersamaan dan identitas kelompok adalah dengan media sablon kaos otomotif yang keren.

Pemilihan design sablon kaos untuk komunitas otomotif tentu tidak boleh sembarangan dan asal jadi, karena akan berpengaruh pada prestise komunitas itu sendiri.  Oleh karena itu pembuatan kaos untuk komunitas otomotif harus mempertimbangkan beberapa hal penting.  Seperti pemilihan bahan yang berkualitas untuk kenyamanan, model kaos yang keren untuk meningkatkan rasa percaya diri, dan juga teknik sablon yang tepat untuk aplikasi design kaos yang sempurna.

Dalam membuat design kaos komunitas otomotif diperlukan beberapa point penting seperti berikut:

  • Tema kaos yang akan dibuat

Pemilihan tema dengan nuansa tertentu seperti retro atau klasik bisa menjadi alternatif dalam menentukan design gambar.  Selain itu, tidak menutup kemungkinan untuk memilih tema dengan nuansa gahar dengan gambar-gambar keren maupun typografi unik untuk menampilkan ciri khas komunitas.  Pemilihan design bisa disesuaikan dengan kebutuhan komunitas otomotif, termasuk dalam hal ini pembuatan kaos otomotif untuk event touring.

Kegiatan touring yang diselenggarakan oleh komunitas otomotif bisa ditambahkan dalam design gambar.  Dengan cara sederhana ini momen touring yang telah diselenggarakan bisa menjadi kenangan tersendiri sekaligus sebagai referensi untuk kegiatan touring selanjutnya.

  • Komposisi warna yang dibutuhkan untuk hasil terbaik

Yang tidak kalah penting setelah menentukan tema design adalah warna sablon yang akan diaplikasikan pada kaos komunitas.  Komposisi warna yang tepat dan pas akan menghasilkan design gambar yang lebih keren.  Pilihan warna yang kontras maupun senada bisa diaplikasikan sesuai karakter yang akan ditonjolkan.  Selain itu, menyesuaikan warna sablon dengan warna kaos juga penting untuk diperhatikan agar hasil sablon terlihat menarik.

  • Teknik sablon yang tepat untuk hasil yang sempurna

Setelah menentukan gambar design yang unik, langkah selanjutnya adalah memilih teknik sablon yang paling tepat agar hasilnya terlihat sempurna.  Beberapa jenis teknik sablon, baik manual, digital maupun DTG bisa dipilih sesuai kebutuhan.  Setiap teknik sablon memiliki keunggulannya masing-masing, oleh karena itu pemilihan sablon harus tepat.

Sebagai contoh pada sablon manual.  Untuk menghasilkan warna sablon yang menarik dengan karakter elastis dan menutup permukaan kain dengan baik maka sablon rubber bisa menjadi pilihan tepat.  Selain itu ada beberapa teknik sablon manual lainnya yang bisa diaplikasikan sesuai kebutuhan.  Seperti superwhite, foil, discharge dll.

Pada sablon digital, warna yang dihasilkan lebih bervariasi namun harga relatif lebih mahal.  Sedangkan pada sablon DTG, penggunaan tinta khusus tekstil mampu menghasilkan warna yang tajam dan tahan lama dengan proses pengerjaan yang relatif cepat.  Jenis sablon ini sangat cocok untuk sablon kaos satuan dengan design berbeda tanpa minimum order.  Selain itu, jika design gambar memiliki detail yang rumit maka jenis sablon DTG bisa menjadi solusinya.

Berdasarkan beberapa jenis teknik sablon yang ada, aplikasi design sablon kaos untuk komunitas otomotif dan event touring bisa disesuaikan kebutuhan dan budget yang tersedia.  Untuk kaos komunitas dengan kualitas terbaik, pastikan menggunakan bahan cotton combed agar hasil sablon meresap sempurna dan nyaman dikenakan untuk kegiatan outdoor.

http://andalasclothing.co.id