Seragam Team PON Papua 2021 Prov. DKI Jakarta
Seragam untuk team PON merupakan kebutuhan yang sangat penting karena menjadi identitas dari masing-masing daerah. Oleh karena itu designnya harus tepat dengan kualitas seragam yang bagus. Seperti pada seragam team PON Papua 2021 Prov. DKI Jakarta yang telah kami produksi berikut ini.
Event PON Papua 2021
Ajang kompetisi olahraga PON (Pekan Olahraga Nasional) yang ke-XX pada tahun 2021 ini telah sukses diselenggarakan di Papua pada 2-15 Oktober 2021. Perhelatan akbar ini diselenggarakan di Stadion Lukas Enembe Papua dan sekaligus menjadi yang pertama dalam sejarah.
Pada ajang PON ke-XX tahun ini ada 56 cabang olahraga yang dipertandingkan, mulai dari aerosport, aquatik, angkat berat, bisball dan softball, bola basket, voli, bulu tangkis, catur, dayung, dll.
Prestasi Kontingen DKI Jakarta pada PON Papua 2021
Pada penyelenggaraan PON ke-XX di Papua tahun ini, Provinsi DKI Jakarta mencatatkan prestasi yang luar biasa karena berhasil meraih peringkat ke-2. Pada event ini DKI Jakarta berhasil mengumpulkan 111 medali emas, 91 medali perak dan 99 medali perunggu.
Prestasi tersebut merupakan peningkatan dari prestasi sebelumnya di PON XIX di Jawa Barat silam yang mencatat DKI Jakarta di peringkat ke-3. Hal ini tentu saja menjadi kebanggaan tersendiri bagi para atlet yang telah bertanding dengan membawa nama daerahnya di kancah nasional.
Seragam Team PON Papua 2021 Prov. DKI Jakarta
Untuk mendukung kegiatan para atlet dalam ajang kompetisi nasional PON ke-XX di Papua tahun 2021, kami telah dipercaya untuk memproduksi seragam team PON Papua untuk Provinsi DKI Jakarta.
Hal ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri dan sekaligus sebagai motivasi bagi kami untuk memberikan kualitas dan pelayanan yang lebih baik lagi dalam memproduksi seragam untuk berbagai macam keperluan.
Pada seragam team PON DKI Jakarta ini kami menggunakan bahan cotton pique warna merah dengan kualitas yang terbaik di kelasnya. Jenis bahan ini banyak direkomendasikan untuk pembuatan polo shirt.
Pemilihan model polo shirt pada seragam kontingen DKI Jakarta ini merupakan hal yang paling tepat karena mampu memberikan kesan yang lebih formal dan profesional. Berbeda dari kaos pada umumnya, polo shirt dilengkapi dengan kerah, kancing, dan manset pada bagian lengan.
Jenis cotton pique sendiri memiliki karakteristik bahan yang halus dan lembut serta mampu menyerap keringat dengan baik, karena terbuat dari komposisi 100% katun. Dengan karakter tersebut maka bisa dipastikan jika jenis bahan ini mampu memberikan kenyamanan tersendiri saat dikenakan.
Selain itu, jenis kain cotton pique juga memiliki ciri kain yang berpori sehingga membuat sirkulasi udara semakin baik dan tidak panas saat dikenakan. Itulah mengapa jenis kain ini banyak digunakan untuk keperluan seragam.
Pada seragam team PON DKI Jakarta ini kami menggunakan bahan cotton pique warna merah dengan kombinasi kerah, kancing serta manset warna senada. Warna merah yang menyeluruh pada polo shirt ini terlihat sangat menarik dengan kesan berani dan energik sehingga semakin bersemangat.
Sementara untuk identitas, logo dan lainnya kami aplikasikan dengan teknik bordir komputer. Hasilnya pun terlihat sangat berkualitas dengan bordiran yang rapi dan kualitas warna yang tajam.
Pada bagian depan kami mengaplikasikan design identitas atlet DKI Jakarta, sementara pada bagian lengan terdapat logo PON XX dengan identitas DKI Jakarta. Di bagian belakang kami mengaplikasikan design bordir dengan tulisan Jakarta dalam format yang cukup artistik.
Secara keseluruhan, seragam Team PON Papua 2021 Prov. DKI Jakarta terlihat sangat menarik, informatif dan pastinya nyaman dikenakan. Bagi Anda yang ingin membuat seragam dengan konsep sejenis, bisa segera menghubungi kami. Jadikan event spesial Anda semakin berkesan dengan seragam produksi kami.